Jumat, 28 November 2014

CONTOH METODE ILMIAH

CONTOH METODE ILMIAH

KAKI SERIBU


Deskripsi :
Kaki seribu, luing, wuling atau millipede adalah artropoda yang memiliki dua pasang kaki per segmen. Kaki seribu adalah Ordo dari anggota hewan tak bertulang belakang yang termasuk dalam filum Arthropoda, kelas Myriapoda. Kaki seribu menghabiskan sebagian besar hidup mereka dengan tinggal di tanah. Mereka lebih menyukai tempat yang cenderung lembab dan sejuk. Kaki seribu ini membutuhkan tujuh tahun dari telur hingga dewasa, dan satu tahun lagi untuk maturation (pematangan secara seksual). Hewan ini sering ditemukan berjalan di lingkungan lembab, ada kalanya tampak melingkar atau menggulungkan tubuhnya.

Masalah :
Untuk apa kaki seribu (millipede) menggulung tubuhnya?


Fakta :
  • Kaki seribu akan menggulungkan tubuhnya ketika disentuh dan ketika ada getaran disekitarnya.
  • Kaki seribu termasuk hewan Avertebrata kelompok Arthropoda. 
  • Kaki seribu mempunyai bagian tubuh yang berupa perisai cincin keras yang dinamakan paranota.
  • Kaki seribu tidak berarti memiliki seribu kaki, Spesies umum kaki seribu memiliki jumlah kaki sekitar 40 sampai 400 kaki.
  • Millipede atau kaki seribu mempunyai dua pasang kaki yang terletak pada setiap segmen atau ruas tubuhnya.

Hipotesis :
Kaki seribu akan menggulungkan tubuhnya ketika ada getaran, selain itu kaki seribu juga akan mengeras dan mengeluarkan bau sengit yang khas.

Menguji Hipotesis :
- Siapkan 1 ekor kaki seribu yang masih hidup sebagai bahan percobaan.
- Letakkan kaki seribu pada suatu lingkungan, disarankan pada bidang datar.
- Biarkan hingga kaki seribu berjalan.
- Sentuh kaki seribu dan buat getaran-getaran kecil disekitarnya.
- Maka kaki seribu akan menggulungkan tubuhnya.

Kesimpulan : 
Kaki seribu akan menggulungkan tubuhnya, mengeras, dan mengeluarkan bau ketika disentuh. Perilaku menggulungkan tubuh dan mengeras adalah salah satu respon serangga ketika merasakan ada ancaman disekitar lingkungannya. Jadi kaki seribu menggulung tubuhnya untuk berlindung dari ancaman dan mangsa.


Kata kunci :
- contoh metode ilmiah sederhana
- contoh metode ilmiah singkat
- contoh metode ilmiah dalam kehidupan sehari-hari
- contoh metode ilmiah ipa
- contoh metode ilmiah biologi
- contoh metode ilmiah tentang hewan 

ORGANISASI KEHIDUPAN

ORGANISASI KEHIDUPAN - OBJEK KAJIAN BIOLOGI

 



1. Molekul
molekul adalah sekelompok atom yang berikatan sangat kuat

2. Sel
sel adalah kumpulan materi paling sederhana yang dapat hidup

3. Jaringan
jaringan adalah sekumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama

4. ORGAN
adalah kumpulan jaringan yang memiliki beberapa fungsi

5. SISTEM ORGAN
adalah bentuk kerja sama antar organ

6. Organisme
adalah kumpulan berbagai sistem organ

7. Populasi
adalah kumpulan individu dengan spesies yang sama

8. Komunitas
komunitas adalah sebuah kelompok sosial dari beberapa organisme

9. Ekosistem
adalah sebuah komunitas beserta lingkungan fisiknya

10. Bioma
adalah komunitas utama di bumi

11. Biosfer
adalah bagian luar planet bumi yang memungkinkan adanya kehidupan